KEBUMEN (www.beritakebumen.info) - Kebumen memang indah. Beragam lokasi wisata di Kabupaten Kebumen makin moncer dan ramai dikunjungi. Sudah sepantasnya pengelola menyediakan sarana dan fasilitas umum yang memadahi bagi para wisatawan. Namun, tak jarang fasilitas umum di tempat-tempat wisata tersebut nampak kurang perawatan bahkan rusak.
Bagi kamu yang suka piknikdan foto-foto, jangan hanya terbuai dengan keindahan dan asyiknya berwisata di Kebumen. Ada baiknya ambil juga potret fasilitas umum yang ada, karena ada kesempatan untuk kontes foto unik dengan hadiah yang menarik. Yakni kontes atau lomba foto bertemakan "KERUSAKAN FASILITAS UMUM PARIWISATA 2016" dari Tim Lewat Lawet. Tertarik? Simak informasi berikut:
_________________________________________________________________________________________
DOWNLOAD CONTOH SURAT LAMARAN KERJA YANG BAIK DAN SIMPEL SERTA TEMPLATE DAFTAR RIWAYAT HIDUP(CURICULUM VITAE)
_________________________________________________________________________________________
=============================================================
Untuk mendapatkan informasi terbaru, dan yang tidak terposting silahkan ikuti di:
| FACEBOOK GRUP | FACEBOOK PROFIL | FACEBOOK FAN PAGE | TWITTER |
=============================================================
Bagi kamu yang suka piknikdan foto-foto, jangan hanya terbuai dengan keindahan dan asyiknya berwisata di Kebumen. Ada baiknya ambil juga potret fasilitas umum yang ada, karena ada kesempatan untuk kontes foto unik dengan hadiah yang menarik. Yakni kontes atau lomba foto bertemakan "KERUSAKAN FASILITAS UMUM PARIWISATA 2016" dari Tim Lewat Lawet. Tertarik? Simak informasi berikut:
Dalam rangka inventarisasi kerusakan fasilitas umum di lokasi Pariwisata, di Kabupaten Kebumen, Tim Lewat Lawet yang terdiri dari 6 orang warga Kebumen dengan disiplin ilmu yang berbeda, mengadakan Lomba/ Kontes Fotografi.
Tema Kontes: "KERUSAKAN FASILITAS UMUM PARIWISATA 2016"
Kontes Foto dimulai 10 Mei - 10 Juni 2016 dengan cara unggah / upload karya foto melalui Instagram. Obyek kontes ini adalah 'Fasilitas Umum' di seluruh tempat Wisata Alam di Kabupaten Kebumen. (bukan foto selfie)
Kategori:
• Bebas
Juri:
• Tim Lewat lawet
Ketentuan Umum:
• Kontes terbuka bagi semua orang yang memiliki KTP/SIM dari Kab. Kebumen, yang masih berlaku.
• Kontes ini tidak dipungut biaya apapun, kecuali biaya akses internet pribadi peserta (bila ada).
• Karya foto belum pernah memperoleh penghargaan dari kontes fotografi manapun.
• Foto yang diikutsertakan dalam kontes ini adalah milik peserta sendiri, bukan pencurian karya.
• Peserta bersedia mengirimkan file foto asli melalui email kepada Tim Lewat Lawet, jika terpilih dalam tahap seleksi.
• Dengan mengunggah karya foto sesuai kriteria, berarti peserta bertanggungjawab penuh atas karya yang dikirimkan.
• Tim Lewat Lawet tidak bertanggung jawab atas hal apapun mengenai foto yang diunggah, bila terjadi penuntutan kepemilikan ataupun tuntutan kehilangan hak cipta atas foto yang diupload, dan hal-hal lainnya yang membuat kerugian dengan nilai ataupun tanpa nilai, bagi peserta kontes ini maupun pihak lain.
• Tim Lewat Lawet berhak mendiskualifikasi foto peserta sebelum dan sesudah penjurian, apabila dianggap tidak memenuhi ketentuan.
• Dari keseluruhan karya foto yang diunggah akan diseleksi foto-foto yang memenuhi kriteria, dan akan di-repost oleh akun Instagram @VisitKebumenNow sebagai semifinalis.
• Keputusan dewan juri mutlak tidak dapat diganggu gugat.
Syarat dan Ketentuan Foto:
• Foto diambil menggunakan kamera apapun, tidak diatur jenis & tipe kamera yang digunakan.
• Foto yang diunggah adalah hasil foto sejak Desember 2015 hingga kontes ini ditutup.
• Tidak diperbolehkan mengirimkan foto berupa kombinasi lebih dari satu foto (composite & montage), serta menghilangkan/ mengubah elemen-elemen dalam satu foto.
• Original foto harus sama identik dengan yang diupload di Instagram.
• Diperbolehkan menambahkan watermark identitas peserta pada foto. Tidak diperbolehkan menambahkan frame.
• Dengan mengunggah/ mengupload karya foto berarti peserta telah dianggap menyetujui semua persyaratan yang telah ditetapkan oleh Tim Lewat Lawet.
Ketentuan Teknis Lomba:
• Foto diupload/diunggah melalui lnstagram, peserta wajib memfollow dan mention ke akun Instagram @VisitKebumenNow dengan disertai tagar/ hashtag: #ideBuatKebumen
• Foto yang diupload/diunggah ke lnstagram harus disertai keterangan & lokasi foto (termasuk nama desa, kecamatan), email, noHP.
• Peserta bebas mengupload foto sebanyak mungkin.
• Foto yang diupload tidak diperbolehkan menggunakan filter aplikasi Instagram.
• Unggah/ upload karya dimulai 10 Mei 2016 dan ditutup tanggal 10 Juni 2016 pukul 23.59 WIB.
Ketentuan Tambahan untuk Pemenang:
• Tim Lewat Lawet berhak menggunakan foto-foto pemenang yang berkaitan dengan publikasi dan iklan terhitung sejak tanggal 20 Juni 2016.
• Hak cipta foto tetap pada peserta (fotografer), tetapi yang berkaitan dengan publikasi ada pada Tim Lewat Lawet terhitung sejak tanggal 20 Juni 2016, tanpa biaya tambahan lagi selama 1 tahun.
• Semifinalis yang karyanya terpilih dengan cara 'repost' dari akun Instagram @VisitKebumenNow wajib mengirimkan file asli melalui email.
• Pemenang Kontes Foto "Kerusakan Fasilitas Umum Pariwisata 2016" akan dihubungi secara langsung oleh Tim Lewat Lawet melalui akun Instagram peserta.
• Karya foto peserta yang tidak masuk dalam Semifinal akan dimusnahkan setelah perlombaan berakhir.
Pengumuman Pemenang:
• Pengumuman pemenang kontes foto "Kerusakan Fasilitas Umum Pariwisata 2016" diumumkan tanggal 20 Juni 2016 melalui akun Instagram @visitkebumennow dan Halaman Facebook 'Visit Kebumen Now - LewatLawet'.
Hadiah:
• Juara I : Rp500.000,-
• Juara II : Rp200.000,-
• Juara III : Rp100.000,-
• Foto Favorit ☆ senilai Rp20.000,- untuk 10 pemenang, dalam bentuk Voucher HP atau Listrik.
PENTING!! Selalu jaga keselamatan diri saat melakukan pengambilan foto.
Kegiatan ini dipersembahkan oleh:
Tim Lewat Lawet
DOWNLOAD CONTOH SURAT LAMARAN KERJA YANG BAIK DAN SIMPEL SERTA TEMPLATE DAFTAR RIWAYAT HIDUP(CURICULUM VITAE)
_________________________________________________________________________________________
KIRIMKAN INFORMASI / TULISAN / OPINI / UNEK-UNEK ANDA KE:
beritakebumen@gmail.com
=============================================================
Untuk mendapatkan informasi terbaru, dan yang tidak terposting silahkan ikuti di:
| FACEBOOK GRUP | FACEBOOK PROFIL | FACEBOOK FAN PAGE | TWITTER |
=============================================================
إرسال تعليق
Silahkan Berkomentar yang Baik dan Bermanfaat!