Satpol PP Kebumen bina muda-mudi yang bermesraan di tempat gelap. (Foto: SatpolPP Kebumen/FB) |
Menurut Kasatpol PP Kebumen, R. Agung Pambudi dikutip dari sorot.co, patroli yang dilakukan oleh pihaknya itu dibagi menjadi dua regu yang dikomandoi oleh Kabid Tribum dan Tranmas. Regu satu menyisir kawasan Stadion Candradimuka Kebumen dan di area Alun-alun Karanganyar.
"Di area Stadion Candradimuka, regu satu tidak mendapati adanya gangguan Trantibum. Begitu juga di Alun-alun Karanganyar," terang Agung.
Sementara itu, lanjut Agung, regu dua yang melakukan penyisiran di area Alun-alun Kebumen dan Taman Kota Jendral HM Sarbini mendapati sejumlah pasangan muda-mudi yang tengah asyik bermesraan melampaui batas. Selain itu, di Alun-alun Kebumen regu dua juga mendapati adanya pengemis yang masih berkeliaran.
"Pasangan muda-mudi yang tengah asyik bermesraan di Taman Kota dan area Alun-alun Kebumen kita suruh pulang. Sebelum kita suruh pulang, kita lakukan pembinaan terlebih dahulu, begitu juga dengan pengemis yang didapati masih berkeliaran di Alun-alun Kebumen. Tidak ada yang kita amankan," terangnya.
Agung mengutarakan, pihaknya kerap mendapat aduan dari masyarakat berkaitan dengan tempat-tempat yang terindikasi digunakan untuk bermesraan oleh muda-mudi. Oleh karena itu, kedepan, pihaknya akan lebih menggencarkan lagi patroli disejumlah tempat yang terindikasi digunakan oleh muda-mudi untuk berbuat tidak sesuai dengan semestinya itu.
"Kita mengimbau dan memohon kepada para orang tua untuk selalu memantau pergaulan putra-putriny agar tidak terjerumus dalam pergaulan bebas, melanggar norma dan meresahkan masayarakat," imbaunya.
Sumber : sorot.co
إرسال تعليق
Silahkan Berkomentar yang Baik dan Bermanfaat!